Mobil Daihatsu Anda ingin tampil beda dengan milik tetangga? Jangan khawatir, Anda tidak perlu melakukan pengecatan ulang pada mobil. Membuat mobil tampil beda dan semakin keren bisa dilakukan dengan memasangkan cutting sticker mobil di beberapa bagian bodi mobil atau bahkan seluruhnya. Sebab, sticker mobil juga bisa menjadi pemanis mobil selain dari fungsinya melindungi bodi mobil dari goresan. Anda bisa memasang cutting sticker dengan menggunakan jasa pasang atau memasangkannya sendiri. Nah, agar terlihat sempurna, tahan lama, dan terlihat rapi, berikut ini kami akan berbagi cara memasangkan cutting sticker sendiri pada mobil.
Cara Memasang Cutting Sticker Mobil Sendiri
Pertama, persiapkan alat-alat pemasangan cutting sticker mobil, seperti hairdryer, jarum atau peniti, sabun, kain, penggaris, ember, termasuk sticker yang akan dipasangkan. Sebelum memasangkannya, sebaiknya cuci mobil terlebih dahulu untuk menghilangkan kotoran agar tidak mengganggu proses pemasangan. Kedua, keringkan mobil hingga benar-benar kering dan tidak ada kotoran tersisa. Gunakanlah kanebo dan disusul dengan lap microfiber untuk memastikan tidak ada kotoran tertinggal. Adanya kotoran akan membuat sticker kurang menempel pada bodi mobil. Ketiga, lakukan pemolesan pada mobil agar lembut dan halus. Anda bisa menghaluskan bodi mobil dengan menggunakan alkohol pembersih atau lilin yang digosok menggunakan spons halus. Setelah proses selesai, raba kembali apakah sudah merasakan halusnya atau belum. Jika belum, maka bisa diulang.
Keempat, tentukanlah titik awal pemasangan cutting sticker mobil. Kemudian, baru tempelkan sticker pada permukaan body mobil dan pastikan posisi pemasangannya sudah pas. Lepaskan tempelannya secara perlahan dan hati-hati agar hasilnya sempurna. Kelima, mengurut sticker dengan karet tipis dan ujungnya rata agar air atau gelembung udara antara sticker dan body mobil terbuang. Kemudian, panaskan dengan menggunakan hairdryer hingga betul-betul kering dan menempel sempurna. Terakhir, periksa kembali setiap sudut dan permukaan sticker. Jika masih ditemukan gelembung udara yang terperangkap, tusuk gelembung udara menggunakan jarum atau peniti agar terlepas dari sticker dan urut kembali dengan penggaris.
Baca Juga: Tips Membeli Aki Rekondisi
Comments
Post a Comment